Ditinjau oleh Ustadz H. Jundi Imam Syuhada, Lc., M.IRK. / Senin, 11 Maret 2024

Sahur merupakan salah satu amalan sunnah pada ibadah puasa. Sahur memang tidak menjadi syarat wajib, sah ataupun rukun puasa, namun terdapat banyak keutamaan bagi yang melaksanakannya.

 

Umat Muslim dianjurkan untuk melakukan sahur setiap akan berpuasa karena ini menjadi pembeda dengan puasa ahli kitab. Sebagaimana Rasulullah bersabda  

 

فَصْلُ مَا بَيْنَ صِيَامِنَا وَصِيَامِ أَهْلِ الْكِتَابِ أَكْلَةُ السَّحَرِ

 

"Sesungguhnya perbedaan antara puasa kita dan puasa ahli kitab adalah makan sahur." (HR Muslim).

 

Dalam sebuah hadits lain, Nabi bersabda mengenai keutamaan bagi umat yang melakukan sahur.

 

تَسَحَّرُوا فَإِنَّ فِي السُّحُورِ بَرَكَةً

 

"Makan sahurlah kalian karena sesungguhnya di dalam sahur itu terdapat berkah." (HR Bukhari).

 

Doa Sahur

Waktu sahur dilakukan pada sepertiga malam hingga sebelum masuknya waktu subuh. Di Indonesia, terdapat jadwal imsakiyah sebagai penanda akan masuk waktu Subuh atau berakhirnya sahur. Jadwal imsakiyah ditetapkan 10 menit sebelum adzan Subuh.

 

Adapun bacaan yang dapat Sahabat baca ketika sahur yaitu niat puasa dan memperbanyak doa serta mohon ampun pada Allah. Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah bersabda,  

 

“Rabb kita tabaraka wa ta’ala turun ke langit dunia ketika tersisa sepertiga malam terakhir. Lantas Allah berfirman, “Siapa saja yang berdo’a kepada-Ku, maka akan Aku kabulkan. Siapa yang meminta kepada-Ku, maka Aku beri. Siapa yang meminta ampunan kepada-Ku, maka akan Aku ampuni.” (HR. Bukhari no. 1145 dan Muslim no. 758).  

 

Ibnu Hajar juga menjelaskan hadits di atas dengan berkata,  

 

“Do’a dan istighfar di waktu sahur mudah dikabulkan.” (Fath Al-Bari 3:32).

 

Itulah pembahasan singkat mengenai salah satu amalan sunnah saat puasa. Adapun amalan sunnah lainnya di bulan Ramadhan yang dapat dilakukan adalah umroh. Ketika umroh di bulan Ramadhan Sahabat juga dapat shalat tarawih di Masjidil Haram maupun Masjid Nabawi.

 

Bagi yang berniat untuk pergi umroh di bulan Ramadhan dapat mulai mencari travel umroh untuk keberangkatan bulan Ramadhan. Salah satu travel yang menyediakan paket umroh Ramadhan adalah Jejak Imani.  

 

Jejak Imani memiliki Paket Umroh Ramadhan 2024 dengan beragam program dan tanggal keberangkatan. Sahabat bisa mengunjungi halaman umroh untuk mengetahui beragam paket umroh dengan keberangkatan mulai Maret dan bulan lainnya pada tahun 2024.

 

Umroh dapat dilakukan kapan saja tak terbatas seperti haji yang hanya dapat dilakukan pada waktu-waktu tertentu. Jika merasa sudah mampu dan memenuhi syarat wajib haji segerakanlah niat haji mengingat panjangnya antrian haji hingga puluhan tahun.  

 

Melihat antrian haji yang puluhan tahun, Jejak Imani menghadirkan paket haji dengan antrian yang lebih singkat. Fasilitas yang didapatkan para jemaah pun juga lebih nyaman dibandingkan haji pada umumnya. Jadi tunggu apa lagi? Segera cari tau, bertanya dan konsultasi gratis bersama tim Jejak Imani.

 

Saat haji dan umroh, Sahabat berkesempatan mengunjungi Kota Thaif yang menyimpan banyak sejarah bagi para Nabi. Namun selain Kota Thaif di Arab Saudi, banyak juga negara lain yang menyimpan sejarah Nabi ﷺ, salah satunya Yordania.  

 

Di Yordania, terdapat sebuah pohon yang sangat rimbun dan dianggap sebagai saksi sekaligus ‘sahabat’ Nabi Muhammad ﷺ. Pasalnya pohon tersebut merupakan tempat berteduh beliau ketika menjaga perjalanan dagang bersama sang paman, Abu Thalib. Pohon tersebut bernama pohon Sahabi atau masyarakat Makkah menyebutnya dengan Al Buqayawiyya yang berarti pohon yang diberkahi.  

 

Umur pohon Sahabi yang lebih dari 1400 tahun itu menjadikannya sebagai ‘sahabat’ Rasul ﷺ yang masih hidup. Oleh karenanya banyak umat muslim yang ingin belajar dan melihat langsung pohon tersebut. Bagi Sahabat yang ingin belajar sejarah Islam dengan mengunjungi maqom para Nabi, dapat berangkat bersama paket wisata halal di Jejak Imani. Untuk informasi lebih detail dapat tanya dan konsultasi di link berikut ini.

 

Ingin perjalanan ibadah Haji, Umroh dan Wisata Halal lebih aman dan terpercaya? Jejak Imani jawabannya, insya Allah.

 

Semoga bermanfaat!

Bagikan:

Artikel Lainnya

Makam Baqi, Kunjungi Pemakaman Sahabat Rasul Saat di Madinah

Sabtu, 10 Agustus 2024

Makam Baqi, Kunjungi Pemakaman Sahabat Rasul Saat di Madinah

Salah satu tempat bersejarah yang wajib dikunjungi jama’ah haji dan umroh ketika berziarah di kota Madinah adalah pemakaman Baqi’. Pemakaman...

Jejak Imani | Bagaimana Hukum Puasa di Hari Tasyrik?

Sabtu, 1 Juni 2024

Jejak Imani | Bagaimana Hukum Puasa di Hari Tasyrik?

Hari tasyrik adalah dimana waktu jamaah haji melakukan lempar jumrah dan juga mabit di mina, sedangkan bagi umat muslim yang tidak berhaji m...

10 Hari Terakhir Ramadhan, Amalan Apa Saja yang Dilakukan?

Sabtu, 30 Maret 2024

10 Hari Terakhir Ramadhan, Amalan Apa Saja yang Dilakukan?

Beberapa waktu lagi umat Muslim akan memasuki 10 hari terakhir bulan Ramadhan. Pada waktu akhir bulan Ramadhan terdapat 10 hari terakhir yan...

Kapan Lebaran 2024? Simak Hasil Sidang Isbat 1 Syawal 1445 H

Selasa, 9 April 2024

Kapan Lebaran 2024? Simak Hasil Sidang Isbat 1 Syawal 1445 H

Hasil sidang Isbat Lebaran 2024 menetapkan Hari Raya Idul Fitri 2024 (1 Syawal 1445 H) jatuh pada Rabu, 10 April 2024.Ke...

Lokasi Jejak Imani

Kantor Pusat

081112000180

Intermark Indonesia Ruko 9 & 10, Jalan Lingkar Timur No. 9 BSD Kota Tangerang Selatan, Banten 15310

Cabang Yogyakarta

08112995755

Jl. Salakan III No.222, Saman, Bangunharjo, Kec. Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55188

Cabang Palembang

085273553536

Jalan Siaran No 1 Komp Vila Sako Indah Satelit 02 RT 104 RW 08, Kel Sako, Kec Sako, Palembang, Sumatera Selatan 30163

Cabang Surabaya

08113290037

Jl. Cimanuk No. 3, RT.008/RW.19, DR. Soetomo, Kec. Tegalsari, Surabaya, Jawa Timur 60264

Cabang Bandung

08118008846

Jl. Pelajar Pejuang 45 No.38 Lingkar Selatan Kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat 40263

Kebijakan & Privasi

Logo

Konsultasi Gratis Sekarang

Hubungi WA/Telp

Kantor Pusat

085720028100 (Yuta)

08119178100 (Siti)

087720027100 (Dhea)

08118246988 (Nabila)

087820025100 (Abdurrohman)

087720028100 (Safitri Aulia)

087820021100 (Putri Husnul Hotimah)

08111777080 (Sari)

081519898880 (Tiara)


Kemitraan & Cabang

087820021100 (Putri)

jejakimani@gmail.com